Saturday, June 18, 2016

Percobaan Sains Anak: Hovercraft Balon



Halo STEAM-ers! Pada percobaan sains ini, Pak Koko akan mengajak kalian untuk membuat Hovercraft. Hovercraft adalah kendaraan yang dapat meluncur di berbagai permukaan yang rata, seperti jalan darat yang halus, air, lumpur, atau es. Hovercraft berjalan melayang loh, tidak menyentuh permukaan jalanannya. Hebat yah.

Yuk, kita coba buat sendiri Hovercraft sederhana agar lebih mudah memahami apa itu Hovercraft dan bagaimana cara kerjanya.



Cari dan siapkan alat dan bahan berikut ini di rumahmu.
- Kertas
- Lem/perekat plastik
- CD atau DVD tak terpakai
- Gunting
- Tutup botol minuman olahraga (lihat gambar dan video)
- Balon





Semua sudah siap? Ayo ikuti langkah-langkah berikut ini.
1. Kita buat badan Hovercraft terlebih dahulu dari kertas. Pak Koko membuat bentuk perahu dari origami kertas. (Lihat gambar dan video). Kalian bebas berkreasi membuat bentuk kendaraan kalian sendiri.
2. Berikan lem/perekat pada bagian bawah tutup botol minuman olahraga. Rekatkan segera tutup botol tersebut tepat ke bagian tengah CD atau DVD (bagian yang berlubang).
3. Ambil badan Hovercraft yang kalian buat dari kertas. Lubangi bagian tengahnya menggunakan gunting. Ukuran lubang sebesar ukuran tutup botol minuman olahragamu. (lihat gambar dan video). Berikan lem/perekat pada badan Hovercraft kertasmu dan rekatkan pada CD atau DVD.
4. Tiup balon sebesar yang kamu inginkan. Masukkan mulut balon ke tutup botol minuman olahragamu. Tips: agar udara di dalam balon tidak segera keluar, pelintir ujung balon (sedikit ke atas) atau jepit bagian bawah balon dengan jari-jarimu saat memasukkan mulut balon ke dalam tutup botol.
5. Jika tutup botol minumanmu sudah dalam keadaan tertarik ke atas, maka Hovercraftmu segera meluncur setelah kamu masukkan balon. Tapi jika Hovercraftmu tidak bergerak, maka tarik ujung tutup botol minumanmu ke atas.
6. Letakkan Hovercraftmu di permukaan yang licin (contoh: lantai, meja, kaca, dsb). Lihat Hovercraftmu meluncur hingga balonnya mengempis!

KOK BISA YA?

Rahasianya...bantalan udara!

Kendaraan Hovercraft bekerja memanfaatkan udara untuk mengangkat badannya dari permukaan jalanan (contoh: lantai, meja, kaca). Saat balonmu terpasang di Hovercraft, udara akan keluar dari balon melalui celah-celah diantara tutup botol minuman olahraga. Udara dari balon itu akan keluar ke bawah CD atau DVD. Karena bentuk CD yang halus dan melingkar, maka udara dari balon itu akan membuat bantalan udara (kumpulan udara yang terperangkap) di bawah CD. Bantalan udara yang tipis ini berada di antara permukaan lantai dan CD. Jadi, Hovercraftmu tidak menyentuh lantai (melayang di atas bantalan udara)!

Nah, karena Hovercraftmu tidak menyentuh lantai, jadi Hovercraftmu tidak bergesekan dengan lantai. Sehingga Hovercraft dapat meluncur dengan cepat. Coba kamu bandingkan mendorong Hovercraft Balonmu dan mendorong sebuah CD terpisah. Mana yang lebih mudah meluncur?

Segala sesuatu yang bergesekan dengan benda lain menimbulkan gaya gesek. Gaya gesek ini dapat menghambat gerakan. Semakin kasar gesekannya, semakin besar hambatan untuk bergeraknya. Misalnya, saat kamu bermain sepatu roda atau mobil-mobilan di lantai keramik dan di jalanan aspal, mana yang lebih kasar? Mana yang menimbulkan gesekan lebih besar dengan sepatu atau mobil-mobilanmu? Mana yang lebih mudah untuk sepatu atau mobil-mobilanmu meluncur? Lantai atau aspal?

Sekali lagi, karena Hovercraft tidak bergesekan dengan jalanannya, jadi hambatannya (gaya gesek) keciiiil sekali. Karena tidak ada yang menghambat, maka Hovercraft dapat meluncur dengan bebas dan cepat! Hebat yah?

Tahukah Kamu?
Indonesia punya Hovercraft loh. Tentara Nasional Indonesia (TNI) membuat sendiri Hovercraftnya. Hovercraft buatan TNI AL (Angkatan Laut) dapat berjalan di atas lumpur, air, maupun daratan. Biasanya digunakan untuk mengangkut penumpang atau tentara, dan barang-barang kebutuhan dengan kecepatan yang melebihi kapal laut atau kendaraan darat biasa. Betul, karena Hovercraftnya tidak bergesekan dengan jalanan! Sementara itu, TNI AD (Angkatan Darat) juga membuat Hovercraft untuk mengangkut perbekalan tentara yang beratnya hingga 5 ton! Bayangkan jika menggunakan truk atau kontainer, pasti lama sekali jalannya karena berat. Selain TNI, tim penyelamat (tim SAR) juga menggunakan Hovercraft untuk misi kemanusiaan di perairan (laut, sungai, atau saat banjir).

Hovercraft TNI AL
Hovercraft TNI AD
Hovercraft Tim SAR BASARNAS
Sumber foto: http://lokerpelaut.com/mengenal-hovercraft-yang-ada-di-indonesia.html 

Bangga yah Indonesia bisa membuat alat hebat seperti Hovercraft? Kalian juga suatu hari nanti bisa membanggakan Indonesia dengan membuat alat-alat canggih lainnya dengan sains!

Selamat bermain dan berkarya dengan sains :)

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...